Pasuruan, JATIM | SidikFakta.com – Gus Hamid atau sering di sapa dengan Abdul Hamid Mujib merupakan Eks Ketua KPU Kota Pasuruan, mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon Walikota (bacawalkot) untuk Pilwali kota Pasuruan 2024 di kantor DPC PDIP Kota Pasuruan, Kamis (30/5/2024).
Gus Hamid sapaan akrabnya tiba di kantor DPC PDIP sekitar pukul .14:45 WIB. Beliau diantar pagar nusa/PWI-LS Pasuruan diiringi 20 motor, dan santriwati yang menabuh terbang dengan lantunan Thola’al Badru Alaina.
Proses pengembalian formulir pendaftaran Gus Hamid ke kantor DPC PDIP beserta rombongan., mendapat sambutan hangat dari Sekretaris DPC PDIP kota Pasuruan ,Teddy Armanto dengan jajaran pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC).
“Alhamdulillah hari ini hari terakhir tanggal 30 Mei 2024. Kita ngembaliin berkas formulir calon Walikota kota Pasuruan dari PDI Perjuangan dan tadi dari teman-teman panitia menyatakan berkas kami diterima, dan akan diteruskan kepada DPD (Dewan Pimpinan Daerah),” jelas Gus Hamid.
Gus Hamid Mengembalikan Formulir Ke Kantor DPC PDIP
Gus Hamid juga menambahkan, kalau pengembalian formulir bakal calon Walikota (bacawalkot) kota Pasuruan ini sebagai langkah awal kontribusinya untuk memajukan kota Pasuruan menjadi lebih baik.
Baca Juga : Pj. Bupati Pasuruan, Andriyanto Di Kukuh Sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Ex Officio MUI Kabupaten Pasuruan
Pihaknya pun siap mendaftar ke parpol lain apabila masih membuka pendaftaran penjaringan bakal calon Walikota (bacawalkot) di kota Pasuruan. Beliau juga siap apabila mendapat rekomendasi dari Ketua Umum Partai .
“Ini langkah awal semua prosesnya masih panjang. Jadi kalau ditanya setelah ini apa, Gus? Ya pasti kita menunggu hasil rekomendasi dari pimpinan partai PDI Perjuangan kalau nanti sudah keluar rekom langsung gas poll,” akunya.
Pihaknya juga sudah mulai berkomunikasi dengan teman-teman relawan. Namun Gus Hamid mengaku belum menyalakan mesin, hanya sekadar berdiskusi.
Ichwan
Kabiro Pasuruan Raya