Sumbawa Barat, (NTB) |Sidik Fakta – Untuk melindungi masyarakat Sumbawa Barat, anggota unit patroli Sat Samapta melakukan patroli di wilayah hukum Polres Sumbawa Barat.
Kapolres Sumbawa Barat AKBP Heru Muslimin, S. Ik., M. IP melalui Kasi humas IPDA Eddy Soebandi S. Sos kepada media menjelaskan bahwa Patroli tersebut dilakukan pada Kamis, 30 Maret 2023 jam 22.30 Wita yang bertempat di Jalan Lintas KTC, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat.
“Saya sudah perintahkan anggota untuk selalu melindungi masyarakat”. Ungkapnya.
Dia juga mengatakan, acara itu sebagai tindak lanjut dukung 16 program prioritas Kapolri Prediktif, Responsibilitas, Transparansi berkeadilan. Nomor 14 tentang pengawasan pimpinan terhadap kegiatan.
“Anggota Unit Patroli Sat Samapta Polres Sumbawa Barat melaksanakan giat patroli disekitar Jalan Lintas KTC dan menghimbau masyarakat secara humanis agar tidak menyalakan kembang api, saat ibadah tarawih berlangsung dan tidak melakukan balap liar,” tutupnya.
(HSH)