Pasuruan, JATIM | Sidikfakta.com – Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Pasuruan, dalam rangka pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Ketua dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan periode 2024-2029 pada hari, Kamis (3/10/2024).
Acara ini berlangsung di ruang rapat DPRD Kabupaten Pasuruan, dihadiri oleh Penjabat (Pj) Bupati Pasuruan, Forkopimda, Camat, OPD, serta sejumlah tamu undangan.
Pelantikan dan sumpah jabatan Ketua dan Wakil Ketua DPRD Kab. Pasuruan periode 2024-2029 yakni, Ketua DPRD Kabupaten Syamsul Hidayat , Wakil I Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan Adinda Denisa, S.Psi, Wakil II Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan Rias Yudikari Drastika, S.H dan Wakil lll Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan Muhammad Zaini, M.A.P
Pelantikan Resmi Pimpinan DPRD Kabupaten Pasuruan Periode 2024-2029
Dalam pidato pelantikannya, Samsul Hidayat menegaskan komitmennya untuk menjalin kerja sama yang erat dengan pemerintah daerah.
“Kami akan bekerja dengan penuh tanggung jawab dan selalu terbuka terhadap masukan masyarakat,” ujarnya.
Baca Juga : Pesan Khusus Ayi Suhaya Usai Pelantikan Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan Periode 2024 – 2029
Selain itu, Samsul Hidayat juga menekankan pentingnya pengawasan terhadap kebijakan pemerintah agar pembangunan di Kabupaten Pasuruan berjalan sesuai harapan masyarakat.
Dalam sambutan Penjabat (Pj) Bupati Pasuruan, Nur Kholis, juga memberikan sambutan positif terhadap pelantikan pimpinan DPRD Kab. Pasuruan yang baru.
Ia berharap sinergi kuat antara legislatif dan eksekutif dapat terwujud guna mendorong pembangunan yang lebih baik di Kabupaten Pasuruan.
Usai pelantikan pimpinan baru ini. Harapannya DPRD Kab. Pasuruan dapat bekerja lebih optimal dalam mewujudkan aspirasi masyarakat dan mendukung pembangunan daerah ke arah yang lebih baik.
// M. Ichwan //
Kabiro Pasuruan Raya